🔥 Burn Fat Fast. Discover How! 💪

KEUTAMAAN BERIBADAH PADA SAAT LAILATUL QADAR ======== Dari sa | FAWAID SOLO


KEUTAMAAN BERIBADAH PADA SAAT LAILATUL QADAR
========

Dari sahabat mulia Abu Hurairah radhiyallahu 'anhu, Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda,

مَنْ صَامَ رَمَضَانَ وَقَامَهُ ، إِيْمَانًا وَاحْتِسَابًا غُفِرَ لَهُ مَا تَقَدَّمَ مِنْ ذَنْبِهِ ، وَمَنْ قَامَ لَيْلَةَ القَدْرِ إِيْمَانًا وَاحْتِسَابًا غُفِرَ لَهُ مَا تَقَدَّمَ مِنْ ذَنْبِهِ

"Barangsiapa berpuasa dan menegakannya dengan dasar keimanan dan mengharap pahala (dari Allah Ta'ala), niscaya akan diampuni dosanya yang telah lalu. Barangsiapa berdiri menegakkan shalat saat lailatul qadar dengan dasar keimanan dan mengharap pahala (dari Allah Ta'ala), niscaya diampuni dosanya yang telah lalu."

HR. At-Tirmidzi, no. 683

Keutamaan yang disebutkan dalam hadits di atas, di antaranya beribadah saat lailatul qadar mendatangkan maghfirah (ampunan) dari Allah Ta'ala. Ya, beribadah menghidupkan malam bertepatan lailatul qadar di bulan Ramadhan.

Shalat malam yang ditunaikan lantaran keimanan dan penuh harap pahala dari Allah Ta'ala akan menjadikan dosa masa lalu diampuni Allah Subhanahu. Shalat malam sebagai wujud menghidupkan malam yang lebih baik dari seribu bulan.

Beribadah dengan penuh keikhlasan, semata hanya karena Allah Ta'ala, menjadi pemupus dosa yang telah lalu.

Keutamaan yang teramat agung. Keutamaan yang sangat dicitakan orang-orang beriman, yaitu dosa-dosanya berguguran. Dosa-dosanya diampuni Allah Ta'ala.

Ya, Allah sesungguhnya Engkau Maha Pemaaf. Engkau suka memaafkan. Maka, maafkanlah kami.



ditulis oleh:
al Ustadz Abul Faruq Ayip Syafruddin hafizhahullah

»Channel Telegram || https://t.me/fawaidsolo

☆☆☆☆☆☆☆☆