🔥 Burn Fat Fast. Discover How! 💪

WarisanSalaf.Com

Logo of telegram channel warisansalaf — WarisanSalaf.Com W
Logo of telegram channel warisansalaf — WarisanSalaf.Com
Channel address: @warisansalaf
Categories: Uncategorized
Language: English
Subscribers: 10.21K
Description from channel

Warisan Salaf
Menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah

Ratings & Reviews

3.33

3 reviews

Reviews can be left only by registered users. All reviews are moderated by admins.

5 stars

0

4 stars

1

3 stars

2

2 stars

0

1 stars

0


The latest Messages 6

2023-01-28 13:00:05 UJIAN KETIKA MEMBACA AL-QUR'AN



Syaikh Muhammad bin Shalih al-'Utsaimin rahimahullah berkata,

الإنْسان عِند قِـــراءة القُــرآن يُبتَـــلَى بأمريْن :

Ketika seseorang membaca al-Qur'an, ia akan diuji dengan dua perkara:

إمّا الگَسَـل وعدَم الاسْتِمرار فيه
Rasa malas dan tidak berkesinambungan dalam membacanya.

وإمّا عدَم التّـــدبّر
Tidak menadabburinya.

فإذا استعذتَ بالله مِن الشّيطان الرّجيم ؛ حَماگَ الله منه ، ووُفِّقتَ للاسْتِمرارِ في القِــراءة والتّــدبُّر

Apabila engkau memohon perlindungan kepada Allah dari syaithan yang terkutuk, niscaya Dia akan melindungimu darinya, dan engkau akan diberi taufik untuk berkesinambungan dalam membacanya dan menadabburinya."


Syarhu Bulughil Maram 2/50

#Fawaidumum #aqidah #fikih #alquran

Warisan Salaf menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah
Channel kami https://bit.ly/warisansalaf
Situs Resmi http://www.warisansalaf.com
1.3K views10:00
Open / Comment
2023-01-28 06:10:00 INILAH JANNAH YANG PENUH KENIKMATAN



POHON BIDARA DI JANNAH

Abu Umamah al-Bahili radhiallahu 'anhu berkata, Dahulu para sahabat Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam mengatakan, "Sesungguhnya Allah memberi manfaat kepada kami dengan adanya orang-orang badui dan pertanyaan-pernyataan mereka.

Pernah suatu ketika, seorang badui datang dan bertanya,

"Wahai Rasulullah! Sesungguhnya Allah menyebutkan dalam al-Qur'an sebuah pohon yang bisa menyakiti (dengan durinya). Menurutku, di Jannah tidak ada pohon yang bisa menyakiti penduduknya.

Rasulullah bertanya, "Pohon apakah itu?"

"Bidara. Pohon itu memiliki duri" Jawabnya.

Maka Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam menjelaskan,

"(Allah berfirman)

{فِي سِدْرٍ مَخْضُودٍ}
"Berada di antara pohon bidara yang tidak berduri." (QS. Al-Waqi'ah: 28)

يَخْضِدُ اللَّهُ شَوْكَهُ فَيُجْعَلُ مَكَانَ كُلِّ شَوْكَةٍ ثَمَرَةٌ، فَإِنَّهَا تُنْبِتُ ثَمَرًا تُفْتَقُ الثَّمَرَةُ مَعَهَا عَنِ اثْنَيْنِ وَسَبْعِينَ لَوْنًا مَا مِنْهَا لَوْنٌ يُشْبِهُ الْآخَرَ

"Allah mencabut durinya dan setiap tempat durinya diganti dengan buah. Buahnya mengeluarkan 72 warna (rasa), setiap warna (rasa) berbeda dengan yang lainnya." (HR. Al-Hakim no. 3778)

Ithaful Kiram bi Manazili Daris Salam, dll.

#Fawaidumum #jannah

Warisan Salaf menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah
Channel kami https://bit.ly/warisansalaf
Situs Resmi http://www.warisansalaf.com
1.3K views03:10
Open / Comment
2023-01-27 15:33:59

Amir bin Abdu Qois rahimahullah, apabila memasuki waktu pagi beliau mengucapkan,

اللهم إن الناس قد انتشروا لحوائجهم ، وإن حاجتي أن تغفر لي

"Ya Allah, (pagi ini) manusia telah keluar untuk menunaikan kebutuhan mereka. Sesungguhnya kebutuhanku adalah agar Engkau mengampuniku." Az Zuhd li Ibni Abi Ashim hlm. 665


...............................
TELADAN SALAF KETIKA MEMULAI HARI MEREKA
...............................

#Fawaidumum #dzikir #doa

Warisan Salaf menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah
Channel kami https://bit.ly/warisansalaf
Situs Resmi http://www.warisansalaf.com
1.2K views12:33
Open / Comment
2023-01-27 05:30:34

Abu Dawud berkata,

كانت مجالس أحمد -يعني: ابن حنبل- مجالس الآخرة، لا يُذكر فيها شيء من أمر الدنيا، ما رأيته ذكر الدنيا قطّ.

"Dahulu, majelisnya Imam Ahmad bin Hambal adalah majelis akhirat. Tidak pernah disebutkan padanya sedikit pun tentang urusan dunia. Aku tidak pernah mendapati beliau menyebutkan dunia sama sekali." As-Siyar 11/199

...............................
Teladan Salaf dalam Bermajelis
...............................

#Fawaidumum #majelis #akhirat

Warisan Salaf menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah
Channel kami https://bit.ly/warisansalaf
Situs Resmi http://www.warisansalaf.com
1.6K views02:30
Open / Comment
2023-01-27 03:45:00
RENUNGAN PAGI : MAKSIAT MENGHALANGI DATANGNYA REZEKI

https://t.me/warisansalaf/83

#poster #akhlaq #maksiat #rezeki
1.4K viewsedited  00:45
Open / Comment
2023-01-25 19:05:19
MAAF, LISANKU BUKAN UNTUK MELAKNAT

https://t.me/warisansalaf/78

#Poster #akhlaq #lisan
1.7K views16:05
Open / Comment
2023-01-23 19:27:03 MEMOHON PERTOLONGAN KETIKA BERIBADAH



Allah berfirman,

إِيَّاكَ نَعْبُدُ وَإِيَّاكَ نَسْتَعِينُ

"Hanya kepada-Mu kami beribadah dan hanya kepada-Mu kami memohon pertolongan."

Syaikh Ubaid bin Abdillah al-Jabiri rahimahullah berkata,

"Dalam ayat ini, Allah memerintahkan untuk beribadah dan memohon pertolongan,

إِيَّاكَ نَعْبُدُ وَإِيَّاكَ نَسْتَعِينُ
"Hanya kepada-Mu kami beribadah dan hanya kepada-Mu kami memohon pertolongan."

Rahasianya dikatakan oleh sebagian ahlul ilmi,

"Dikarenakan ibadah tidak mungkin dilaksanakan dengan cara yang benar tanpa memohon bantuan kepada Allah."


Ithaful Uqul bi Syarh Tsalatsatil Ushul, hlm. 93

#Fawaidumum #aqidah #ibadah

Warisan Salaf menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah
Channel kami https://bit.ly/warisansalaf
Situs Resmi http://www.warisansalaf.com
1.9K views16:27
Open / Comment
2023-01-23 17:36:24
KEBAHAGIAAN ITU ADA PADA MENGIKUTI ULAMA SALAF

#kebahagiaan #mengikuti #ulama #salaf

https://t.me/warisansalaf/71
1.7K views14:36
Open / Comment
2023-01-22 12:07:08
Hakikat Ilmu

#ilmu #hakikat

https://t.me/warisansalaf/64
1.9K views09:07
Open / Comment
2023-01-19 18:00:20 SESEORANG AKAN MENGIKUTI ORANG YANG DICINTAI



Syaikh Muhammad bin Shalih al-'Utsaimin rahimahullah berkata,

الحبيب
يُقلّد محبوبَهُ حتى في أمُور الدّنيا،
"Seorang yang mencintai akan mengikuti orang yang dicintai, hingga dalam urusan dunia.

فتجِده يُقلّدهُ في اللباس والكلام، بل في الخطّ
Kamu akan mendapatinya mengikuti orang yang dia cintai dalam cara berpakaian, berbicara. Bahkan, cara berjalannya sekalipun.

وهذا من شِدّة محبّتهم له، فالإنسان كلما أحبّ شخصا حاول أن يكون مثله في خِصاله
Ini disebabkan besarnya kecintaan mereka kepada orang yang dicintai. Sehingga, ketika seseorang mencintai orang lain, ia akan berusaha untuk meniru perangai-perangainya.

فإذا أحبَبْتَ النبي -صلى الله عليه وسلم- فإنّ هذه المحبّة تقودك إلى اتّباعه -صلوات الله وسلامه عليه-
Maka, jika kamu mencintai Nabi shallallahu 'alaihi wasallam, kecintaan itu akan mengarahkanmu untuk mengikuti beliau -shalawatullah wasalamuhu 'alaihi-"


Syarhu Hilyah Thalabil Ilmi, hlm.23

#Fawaidumum #akhlak #teladan #nabi

Warisan Salaf menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah
Channel kami https://bit.ly/warisansalaf
Situs Resmi http://www.warisansalaf.com
530 views15:00
Open / Comment