Get Mystery Box with random crypto!

WarisanSalaf.Com

Logo of telegram channel warisansalaf — WarisanSalaf.Com W
Logo of telegram channel warisansalaf — WarisanSalaf.Com
Channel address: @warisansalaf
Categories: Uncategorized
Language: English
Subscribers: 10.21K
Description from channel

Warisan Salaf
Menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah

Ratings & Reviews

3.33

3 reviews

Reviews can be left only by registered users. All reviews are moderated by admins.

5 stars

0

4 stars

1

3 stars

2

2 stars

0

1 stars

0


The latest Messages 13

2022-10-07 16:00:07 LINK ARSIP PELAJARAN MATAN SYURUTUS SHALAH WA ARKANUHA

-LENGKAP-

Bismillah. Untuk Berikut ini adalah link arsip lengkap pelajaran Matan Syuruthus Shalah wa Arkanuha:

PELAJARAN 1
Syarat Sahnya Shalat ke 1, 2, 3
https://t.me/warisansalaf/2502

PELAJARAN 2
Syarat Sahnya Shalat ke 4
Syarat dan Fardhu Wudhu
https://t.me/warisansalaf/2504

PELAJARAN 3
Pembatal Wudhu
https://t.me/warisansalaf/2510

PELAJARAN 4
Syarah Sahnya Shalat ke 5, 6, 7
https://t.me/warisansalaf/2511

PELAJARAN 5
Syarat Sahnya Shalat ke 8 dan 9
https://t.me/warisansalaf/2513

PELAJARAN 6
Rukun Shalat ke 1 dan 2
https://t.me/warisansalaf/2516

PELAJARAN 7
Membaca Doa Istiftah
https://t.me/warisansalaf/2523

PELAJARAN 8
Rukun Shalat ke 3
Makna Surat al-Fatihah
https://t.me/warisansalaf/2532

PELAJARAN 9
Makna Surat al-Fatihah
https://t.me/warisansalaf/2533

PELAJARAN 10
Rukun Shalat ke 4-10
https://t.me/warisansalaf/2534

PELAJARAN 11
Rukun Shalat ke 11
https://t.me/warisansalaf/2543

PELAJARAN 12
Makna Tahiyyat
https://t.me/warisansalaf/2544

PELAJARAN 13
8 Kewajiban Shalat
https://t.me/warisansalaf/2545

Arsip Matan Syurutus Shalah wa Arkanuha

#Fawaidumum #fikih #matan #shalat

Warisan Salaf menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah
Channel kami https://bit.ly/warisansalaf
Situs Resmi http://www.warisansalaf.com
458 views13:00
Open / Comment
2022-10-07 06:00:02 TERJEMAH MATAN SYURUTUS SHALAH WA ARKANUHA

.................................................
Judul Asli: شروط الصلاة وأركانها وواجباتها
Edisi Terjemah: Syarat, Rukun, dan Kewajiban-Kewajiban Shalat
Penulis: Asy-Syaikh Muhammad bin Abdul Wahab rahimahullah
.................................................

-Selesai_

Kewajiban-Kewajiban (Shalat) ada delapan, yaitu:
Semua takbir selain takbiratul ihram.
Ucapan,
سبحان ربي العظيم
Subhaana Rabbiyal ‘Azhiim
“Mahasuci Rabbku yang Mahaagung” ketika rukuk,

ucapan,
سمع الله لمن حمده
Sami’allaahu liman hamidah
“Allah mendengar orang yang memujinya” bagi imam dan yang shalat sendirian.

Ucapan,
ربنا ولك الحمد
Rabbanaa wa lakal hamdu
“Wahai Rabb kami, bagi-Mu segala pujian” bagi semua orang yang shalat.

Ucapan,
سبحان ربي الأعلى
Subhaana Rabbiyal A’laa
“Mahasuci Rabbku yang Mahatinggi” ketika sujud.

Ucapan,
رب اغفرلي
Rabbigh firlii
“Wahai Rabbku, ampunilah aku” ketika duduk di antara dua sujud.

(bacaan) tasyahud awal dan,
duduk tasyahud awal.

Rukun (shalat) jika ditinggalkan karena lupa atau sengaja, shalatnya batal karena meninggalkannya.

Sedangkan Wajib (shalat) jika ditinggalkan karena sengaja, shalatnya batal. Adapun jika karena lupa, dapat diperbaiki dengan sujud sahwi. Wallahu a’lam.

Selesai, walhamdulillah


Matan Syurutus Shalah wa Arkanuha

#Fawaidumum #fikih #matan #shalat

Warisan Salaf menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah
Channel kami https://bit.ly/warisansalaf
Situs Resmi http://www.warisansalaf.com
362 views03:00
Open / Comment
2022-10-06 19:00:04 TERJEMAH MATAN SYURUTUS SHALAH WA ARKANUHA

.................................................
Judul Asli: شروط الصلاة وأركانها وواجباتها
Edisi Terjemah: Syarat, Rukun, dan Kewajiban-Kewajiban Shalat
Penulis: Asy-Syaikh Muhammad bin Abdul Wahab rahimahullah
.................................................

[Penjelasan Lafazh Tasyahud]

“At-Tahiyyaat” adalah segala bentuk penghormatan hanya milik dan hak Allah. Seperti membungkuk, rukuk, sujud, terus menerus mendiami suatu tempat, dan seluruh perbuatan untuk mengagungkan Rabb alam semesta adalah milik Allah. Barang siapa memalingkannya untuk selain Allah, dia musyrik dan kafir.

“Shalawat” maknanya adalah seluruh doa. Ada yang mengatakan shalat lima waktu.

“Ath-Thayyibat lillah (semua kebaikan milik Allah)” Allah Mahabaik, tidak menerima dari ucapan dan perbuatan kecuali yang baik.

“Semoga kesejahteraan atasmu, wahai Nabi, demikian pula rahmat dan berkah Allah” Yaitu kamu mendoakan untuk Nabi dengan keselamatan, rahmat dan berkah. Seorang yang didoakan maka tidak boleh dipanjatkan doa kepadanya disamping juga berdoa kepada Allah.

“Semoga kesejahteraan tercurah atas kami dan para hamba Allah yang shalih” Yaitu kamu mendoakan kesejahteraan untukmu dan seluruh hamba yang shalih di langit dan di bumi.

“Salam (kesejahteraan” adalah doa.

“Para hamba Allah yang shalih” Mereka didoakan maka tidak boleh dimintai doa disamping juga meminta kepada Allah.

“Aku bersaksi bahwa tidak ada sesembahan yang hak kecuali Allah dan aku bersaksi bahwa Muhammad adalah hamba dan Rasul-Nya” Yaitu kamu bersaksi dengan penuh yakin bahwa tidak ada yang diibadahi di bumi dan di langit dengan benar kecuali Allah. Dan bersaksi (dengan penuh yakin) bahwa Muhammad adalah utusan Allah. Beliau adalah hamba yang tidak boleh disembah, dan Rasul yang tidak boleh didustakan. Beliau wajib ditaati dan diikuti, Allah memuliakan beliau dengan ubudiyyah.
Dalilnya adalah firman Allah Ta’ala,
{تَبَارَكَ الَّذِي نَزَّلَ الْفُرْقَانَ عَلَى عَبْدِهِ لِيَكُونَ لِلْعَالَمِينَ نَذِيراً}
Mahasuci Dzat yang telah menurunkan al-Furqan (al-Qur’an) kepada hamba-Nya agar ia menjadi pemberi peringatan bagi alam semesta.” (QS. Al-Furqan: 1)

اللهم صل على محمد وعلى آل محمد كما صليت على إبراهيم وعلى آل إبراهيم إنك حميد مجيد
Allaahumma shalli ‘alaa Muhammadin wa ‘alaa aali Muhammad. Kamaa shallaita ‘alaa Ibraahiim wa ‘alaa aali Ibraahiim. Innaka Hamiidun Majiid.

Ya Allah, berilah shalawat kepada Muhammad dan keluarga Muhammad, sebagaimana Engkau telah bershalawat kepada Ibrahim dan keluarga Ibrahim. Sesungguhnya Engkau Maha terpuji dan Mulia.

Makna “Allah bershalawat” adalah Dia menyanjung hamba-Nya di hadapan majelis tertinggi (majelisnya malaikat). Sebagaimana disebutkan al-Bukhari dalam Shahihnya dari Abul ‘Aliyah, beliau berkata,

صلاة الله ثناؤه على عبده في الملأ الأعلى
"Shalawat Allah (kepada hamba)" adalah Dia menyanjung hamba-Nya di hadapan majelis tertinggi.

Ada juga yang mengatakan maknanya adalah rahmat. Namun yang benar adalah makna pertama.

Sedangkan makna “shalawat dari malaikat” adalah permohonan ampunan (yaitu Malaikat memohonkan ampunan untuk para hamba). Adapun shalawat dari manusia adalah doa.

Ucapan,
وبارك ...
Wa baarik [‘alaa Muhammad dst]
“Dan berkahilah …” dan seterusnya adalah sunnah-sunnah ucapan dan perbuatan (maksudnya yang merupakan rukun shalat adalah bacaan tasyahud sampai ucapan dua kalimat syahadat. Adapun shalawat ibrahimiyah adalah sunnah).


Bersambung, Insyaallah


Matan Syurutus Shalah wa Arkanuha

#Fawaidumum #fikih #matan #shalat

Warisan Salaf menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah
Channel kami https://bit.ly/warisansalaf
Situs Resmi http://www.warisansalaf.com
337 views16:00
Open / Comment
2022-10-04 18:45:00 TERJEMAH MATAN SYURUTUS SHALAH WA ARKANUHA

.................................................
Judul Asli: شروط الصلاة وأركانها وواجباتها
Edisi Terjemah: Syarat, Rukun, dan Kewajiban-Kewajiban Shalat
Penulis: Asy-Syaikh Muhammad bin Abdul Wahab rahimahullah
.................................................

[Rukun shalat berikutnya adalah]:

[Tasyahud akhir
]
Dan tasyahud akhir adalah rukun yang fardhu, sebagaimana dalam hadits Ibnu Mas’ud radhiallahu ‘annu, ia berkata, “Sebelum difardhukan kepada kami bacaan tasyahud, dahulu kami mengucapkan,

السلام على الله من عباده، السلام على جبريل وميكائيل

Assalaamu ‘alallaahi min ‘ibaadihIi, assalaamu ‘alaa Jibriil wa Miikaiil

“Semoga kesejahteraan atas Allah dari para hamba-Nya. Semoga kesejahteraan atas Jibril dan Mikail.”

Maka Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda, “Janganlah kalian mengucapkan, 'Semoga kesejahteraan atas Allah, karena Allah adalah as-Salam (Maha Mencurahkan kesejahteraan)'. Akan tetapi ucapkanlah,

التحيات لله، والصلوات والطيبات، السلام عليك أيها النبي ورحمة الله وبركاته، السلام علينا وعلى عباد الله الصالحين، أشهد أن لا إله إلا الله، وأشهد أن محمداً عبده ورسوله

At-tahiyyaatu lillaah, was Shalawaatu wat thayyibaat, assalaamu ‘alaika ayyuhan nabiyyu wa rahmatullaahi wa barakaatuh, assalaamu ‘alainaa wa ‘alaa ibaadillaahis shaalihiin.

Asyhadu an laa ilaaha illallaah, wa asyhadu anna Muhammadan ‘abduhuu wa rasuuluh.”

“Segala penghormatan hanya milik Allah, demikian pula segala doa dan kebaikan. Semoga kesejahteraan tercurah atasmu, wahai Nabi, demikian pula rahmat dan berkah Allah. Semoga kesejahteraan tercurah atas kami dan para hamba Allah yang shalih. Aku bersaksi bahwa tidak ada sesembahan yang hak kecuali Allah dan aku bersaksi bahwa Muhammad adalah hamba dan Rasul-Nya.”


Bersambung, Insyaallah


Matan Syurutus Shalah wa Arkanuha

#Fawaidumum #fikih #matan #shalat

Warisan Salaf menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah
Channel kami https://bit.ly/warisansalaf
Situs Resmi http://www.warisansalaf.com
408 views15:45
Open / Comment
2022-10-03 19:02:12
Muraja'ah: Berikut ini adalah guru-guru Imam al-Humaidi, penulis kitab Ushul Sunnah yang kita pelajari di channel ini. Kecuali ....
Anonymous Quiz
16%
Suyan bin 'Uyainah
15%
Muhammad bin Idris
14%
Fudhail bin Iyadh
56%
Abu Hanifah
210 voters467 views16:02
Open / Comment
2022-10-02 18:45:00 TERJEMAH USHUL SUNNAH IMAM AL-HUMAIDI RAHIMAHULLAH

.................................................
Judul Asli: أصول السنة
Edisi Terjemah: Pokok-Pokok Ajaran Ahlussunnah wal Jama'ah
Penulis: Imam al-Humaidi rahimahullah
.................................................

Ushul Sunnah*
حدثنا بشر بن موسى قال: حدثنا الحميدي قال:
Telah menceritakan kepada kami Bisyr bin Musa**, ia berkata: Telah menceritakan kepada kami al-Humaidi, ia berkata:

[Beriman kepada Takdir]

1- السنة عندنا: أن يؤمن الرجل بالقدر خيره وشره، حلوه ومره،

1. Pokok Sunnah (aqidah) di sisi kami (ulama’ salaf) adalah seorang hamba beriman kepada takdir yang baik dan buruk, yang manis dan pahit.

وأن يعلم أن ما أصابه لم يكن ليخطئه، وأن ما أخطأه لم يكن ليصيبه، وأن ذلك كله قضاء من الله عز وجل.
Dan meyakini bahwa apa yang (ditakdirkan) menimpanya tidak akan meleset darinya, dan apa yang (ditakdirkan) meleset darinya tidak akan menimpanya. Semua itu adalah takdir dari Allah Azza wa Jalla.

[Iman adalah Ucapan dan Amalan, Berkurang dan Bertambah]

2- وأن الإيمان قول وعمل، يزيد وينقص،
2. Iman adalah ucapan dan perbuatan, bisa bertambah dan berkurang.

ولا ينفع قول إلا بعمل،
Ucapan tidak akan bermanfaat kecuali dengan amalan.

ولا عمل وقول إلا بنية،
Amalan dan ucapan (tidak akan bermanfaat) kecuali dengan niat (yang ikhlas karena Allah).

ولا قول وعمل ونية إلا بسنة.
Ucapan, amalan dan niat (tidak akan bermanfaat) kecuali dengan sunnah (mengikuti petunjuk Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam).

...................................................
* Sunnah yang dimaksud dalam pembahasan aqidah adalah lawan dari bid’ah, yaitu keyakinan yang Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam dan para sahabat berada di atasnya.

** Beliau adalah: Bisyr bin Musa bin Shalih bin Syaikh bin ‘Amirah Abu Ali al-Asadi (190 – 288 H), seorang yang tsiqoh (kokoh). Dahulu Imam Ahmad memuliakan beliau.


Bersambung, insyaallah


Ushulus Sunnah al-Humaidi

#Fawaidumum #aqidah #ushulsunnah #alhumaidi

Warisan Salaf menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah
Channel kami https://bit.ly/warisansalaf
Situs Resmi http://www.warisansalaf.com
469 viewsedited  15:45
Open / Comment
2022-09-30 16:00:07 INILAH JANNAH YANG PENUH KENIKMATAN



KEKUATAN PENDUDUK JANNAH

Zaid bin Arqam radhiallahu 'anhu berkata, Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam berkata kepadaku,

إِنَّ الرَّجُلَ مِنْ أَهْلِ الْجَنَّةِ يُعْطَى قُوَّةَ مِائَةِ رَجُلٍ فِي الْأَكْلِ وَالشُّرْبِ وَالشَّهْوَةِ وَالْجِمَاعِ

"Sesungguhnya seorang laki-laki dari penduduk jannah akan diberi kekuatan 100 laki-laki (dari penduduk dunia) dalam hal makan, minum, syahwat, dan jima'."
(HR. Ahmad no. 19314, dishahihkan al-Albani dalam Shahih al-Jami' no. 1627)


WANITA PENDUDUK JANNAH
Anas bin Malik radhiallahu 'anhu berkata, Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda,

وَلَوْ أَنَّ امْرَأَةً مِنْ أَهْلِ الجَنَّةِ اطَّلَعَتْ إِلَى أَهْلِ الأَرْضِ لَأَضَاءَتْ مَا بَيْنَهُمَا،

"Seandainya seorang wanita dari penduduk jannah menampakkan dirinya di tengah penduduk bumi, niscaya ia akan menerangi apa yang ada di antara keduanya (langit dan bumi),

وَلَمَلَأَتْهُ رِيحًا،
dan ia akan memenuhi antara keduanya dengan aroma wanginya.

وَلَنَصِيفُهَا عَلَى رَأْسِهَا خَيْرٌ مِنَ الدُّنْيَا وَمَا فِيهَا
Sungguh, kerudung yang ada di kepalanya itu lebih baik daripada dunia dan seisinya."
(HR. Al-Bukhari no. 2796)


Ithaful Kiram bi Manazili Daris Salam, dll.

#Fawaidumum #jannah

Warisan Salaf menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah
Channel kami https://bit.ly/warisansalaf
Situs Resmi http://www.warisansalaf.com
986 views13:00
Open / Comment
2022-09-29 05:00:29 Terjemah Ushul Sunnah Imam Ahmad bin Hanbal

أصول السنة للإمام أحمد بن حنبل

Terjemah Ushul Sunnah Imam Ahmad bin Hanbal

(Pokok-Pokok Aqidah Ahlussunnah wal Jama’ah)
Penulis:
Al-Imam Ahmad bin Hanbal
rahimahullah

Silakan download melalui link berikut: https://kitabpdf.warisansalaf.com/download/terjemah-ushul-sunnah-imam-ahmad-bin-hanbal/


Warisan Salaf PDF menampilkan artikel dan kitab dalam bentuk PDF
Channel: https://t.me/warisansalafpdf
Situs Resmi http://www.warisansalaf.com
192 views02:00
Open / Comment
2022-09-29 05:00:28
189 views02:00
Open / Comment
2022-09-28 10:00:09 TERJEMAH USHUL SUNNAH IMAM AL-HUMAIDI RAHIMAHULLAH

.................................................
Judul Asli: أصول السنة
Edisi Terjemah: Pokok-Pokok Ajaran Ahlussunnah wal Jama'ah
Penulis: Imam al-Humaidi rahimahullah
.................................................

BIOGRAFI SINGKAT

Nama Lengkap:
Beliau adalah Abdullah bin Zubair bin Isa bin Ubaidullah bin Usamah bin Abdullah bin Humaid al-Qurasyi al-Asadi, al-Humaidi, al-Makki
Kunyah beliau adalah Abu Bakr

Guru-Guru:
Di antara guru-guru beliau adalah:
Fudhail bin ‘Iyadh.
Sufyan bin ‘Uyainah (Beliau belajar kepadanya selama 19 tahun).
Waki’ bin al-Jarrah.
Muhammad bin Idris as-Syafi’i.
Ibrahim bin Sa’ad.
Dan selain mereka.

Murid-Murid:
Di antara murid-murid beliau adalah:
Al-Bukhari.
Muhammad bin Yahya adz-Dzuhli.
Abu Hatim ar-Razi.
Abu Zur’ah ar-Razi.
Abu Bakr Muhammad bin Idris al-Makki, juru tulis pribadi beliau.
Harun al-Hammal.
Dan selain mereka.

Pujian Para Ulama:
Ahmad bin Hanbal berkata, “Al-Humaidi di sisi kami adalah seorang imam.”

Abu Hatim berkata, “Manusia yang paling kokoh riwayatnya dari (Sufyan) Ibnu Uyainah adalah al-Humaidi. Ia adalah pimpinannya pengikut Ibnu ‘Uyainah dan seorang yang tsiqah (terpercaya).”

Ya’qub al-Fawasi berkata, “Al-Humaidi telah menceritakan hadits kepada kami. Kami tidak pernah bertemu dengan seseorang yang tulus nasehatnya terhadap Islam dan kaum muslimin daripada dirinya.”

Muhammad bin Ishaq al-Marwadzi berkata, “Aku Mendengar Ishaq bin Rahawaih berkata, “Para imam panutan di masa kita adalah asy-Syafi’i, al-Humaidi, dan Abu Ubaid.”

Adz-Dzahabi berkata, “Beliau adalah imam panutan, al-Hafizh, al-Faqih, Syaikhnya kota Mekkah… Penulis kitab al-Musnad.”

Adz-Dzahabi juga berkata, “Beliau bukan termasuk yang banyak meriwayatkan hadits. Namun memiliki kedudukan yang mulia di dalam Islam.”

Abu Muhammad Harb al-Kirmani, al-Lalika-i, dan Ibnu Taimiyah menyifatinya sebagai imam panutan dalam sunnah.

Karya Tulis:
Beberapa karya tulis al-Humaidi yang disebutkan para ulama dalam kitab-kitab mereka dan sebagiannya telah dicetak adalah:
Al-Musnad
Ar-Radd ‘ala an-Nu’man
At-Tafsir
Ad-Dalail
Ushulus Sunnah

Wafat:
Beliau meninggal di Mekkah tahun 219 H.

Sumber: Siyar A'lam an-Nubala 9/31 dan Matan Ushul Sunnah


Bersambung, insyaallah


Ushulus Sunnah al-Humaidi

#Fawaidumum #aqidah #ushulsunnah #alhumaidi

Warisan Salaf menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah
Channel kami https://bit.ly/warisansalaf
Situs Resmi http://www.warisansalaf.com
211 views07:00
Open / Comment